Senin, 15 Juli 2013

Surat Cinta Dan Surat Benci untuk OSIS

Masa Orientasi Siswa (MOS) adalah masa dimana siswa baru dikenalkan pada lingkungan dan kehidupan sekolah barunya. Setiap sekolah memiliki cara-caranya tersendiri dalam memperkenalkan lingkungan sekolah mereka pada siswa barunya. Ada yang dengan cara sangat halus, ada juga dengan cara yang agak keras tapi tanpa melakukan tindakan fisik yang berlebihan.

Saya sendiri baru beberapa hari lalu menyelesaikan MOS atau sekarang lebih dikenal dengan MOPDB (Masa Orientasi Peserta Didik Baru). Saya menulis pengalaman saya selama mengikuti PRA-MOPDB di SMAN Corpatarin Utama.

Pada bagian akhir postingan tersebut, saya menuliskan kalau kami ditugaskan memberikan surat cinta dan surat benci pada Kakak OSIS yang kami kehendaki. Saya kira rancangan surat cinta dan benci yang saya tulis sudah hilang, tapi ternyata masih ada. Berikut ini adalah isi surat cinta dan benci yang saya tulis pada Kakak OSIS.


Surat Cinta : 

Untuk Kakak OSIS yang baik hati,

Apa kabar, Kak? Aku harap sih Kakak saat ini sedang sehat jiwa dan raga agar bisa membaca surat ini sampai selesai.

Kak, namaku (....). Aku menulis surat ini bukan hanya karena tugas semata tapi juga sebagai rasa dan ungkapan terimakasihku.

Selama mengikuti kegiatan MOS, aku memang terkadang merasa lelah. Tapi, sikah ramah dan baik dari Kakak setidaknya bisa mengurangi rasa lelah itu. Ditambah senyuman Kakak yang bisa memberi semangat baru.

Di sisi lain, sikap tegas dan disiplin Kakak tidak membuat saya tegang, gentar atau takut. Tapi, malah menjadikan semangat kembali membara agar bisa sebaik atau lebih baik dari Kakak.

"Jangan menyayangi seseorang seperti bunga, karena bunga mati kala musim berganti. Sayangilah mereka seperti sungai, karena sungai mengalir selamanya."

Sekian surat pendek dari saya. Maaf kalau kata-kata dan tulisan saya jelek ya, Kak.

Salam,

(.......)

Surat Benci : 

Untuk Kakak OSIS yang paling tegas,

Bagaimana kabarnya, Kak? Semoga sehat jiwa dan raga dan siap membaca surat ini, ya.

Nama saya (...). saya menulis surat ini karena 3 alasan. Pertama sebagai pelaksanaan tugas, kedua sebagai ungkapan rasa benci dan terakhir karena ingin memberikan sesuatu sebagai rasa terimakasih.

Walaupun selama MOS, Kakak jarang memperhatikan saya. Tapi, saya selalu memperhatikan sikap Kakak yang tegas dan cenderung galak.

Selain itu, sepertinya Kakak juga kadang terlalu cuek sehingga tidak memperhatikan kesalahan teman-teman saya yang lain.

Satu lagi, antara sikap tegas dan bercanda Kakak sulit saya bedakan. Jadi, susah harus bagaimana bersikap pada Kakak.

Sekian surat pendek dari saya.

Salam,

(.....)

Nah, kira-kira begitulah isi surat cinta dan benci yang saya tulis saat Pra-MOPDB yang lalu. Saya menulisnya berdasarkan rancangan surat yang saya tulis, mungkin surat yang asli sangat berbeda dari 2 rancangan surat diatas. Tapi, semoga membantu. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar